Informasi Jadwal lokasi dan Pelayanan Pajak SAMSAT Corner Batam – Beberapa fasilitas yang ada di SAMSAT BATAM, Sekarang masyarakat maupun warga Batam bisa melakukan pembayaran pajak di Layanan SAMSAT Corner, yang mana tentu saja juga mudah untuk mengaksesnya dan lebih dekat dengan lokasi pemohon.
Informasi dan pelayanan pajak kendaraan ini untuk memudahkan warga Batam yang dekat dengan lokasi SAMSAT Corner dalam hal Pengesahan, perpanjangan Surat Tanda Nomor Kendaraan (STNK) maupun pembayaran pajak secara online.
Sebagai catatan!
Terkait artikel Samsat Corner dapat terjadi perbedaan antara Lapangan dan dokumentasi jadwal di sini. Untuk lebih akurat silahkan Anda berkunjung dan menanyakan kepada petugas setempat. Setiap Pajak 5 Tahunan Kendarakan atau pergantian TNKB, silakan menuju Samsat Induk. Untuk Samsat Corner sebagai alternatif dan hanya menerima perpanjangan STNK atau Pajak Kendaraan Tahunan. Penambahan Informasi dan layanan dapat di lakukan berjenjang dan bertahap.
SAMSAT Corner Batam Hari Ini
SAMSAT Corner telah hadir tepatnya di Batam dan terus berupaya memberikan kualitas pelayanan yang baik serta optimal kepada masyarakat Batam yang ingin mengurus tentang administrasi perpanjangan kendaraannya, seperti melakukan perpanjangan STNK dan pengesahan STNK.
Di SAMSAT Corner Batam Dapat menemukan kemudahan, masyarakat yang ingin mengurus pembayaran pajak kendaraan bermotor atau STNK dapat dilakukan secara efisien juga di layanan samsat Corner Batam.
Oleh karena itu, masyarakat Batam dihimbau untuk mengecek secara berkala masa berlaku STNK agar tidak terjadi keterlambatan dalam proses perpanjangan STNK.
Jadwal dan Lokasi Samsat Corner Batam
Berikutnya adalah beberapa lokasi dan jadwal untuk SAMSAT Corner Batam. Berikut ini lokasi untuk perpanjangan STNK online via SAMSAT Corner Batam yang tidak jauh dari lokasi Anda untuk memudahkan Anda melakukan administrasi pajak kendaraan Anda:
SAMSAT Corner BCS Mall
Alamat atau Lokasi:
BCS Mall Lt. Dasar, Jalan Bunga Raya, Batu Selicin, Lubuk Baja, Batu Selicin, Kec. Lubuk Baja, Kota Batam, Kepulauan Riau 29422
Jam Pelayanan:
Setiap hari Senin s/d Minggu pukul 11.00–17.00
SAMSAT Corner Harbourbay
Alamat atau Lokasi:
Harbour Bay Mall, Jl. Duyung, Sungai Jodoh, Kec. Batu Ampar, Kota Batam, Kepulauan Riau 29453
Jam Pelayanan:
Setiap hari Senin s/d Minggu pukul 11.00–17.00
SAMSAT Kepri Mall
Alamat atau Lokasi:
Kepri Mall, Sukajadi, Kec. Batam Kota, Kota Batam, Kepulauan Riau 29444
Jam Pelayanan:
Setiap hari Senin s/d Kamis pukul 10.00–15.00
Samsat Corner Tiban
Alamat atau Lokasi:
Kepri Mall, Sukajadi, Kec. Batam Kota, Kota Batam, Kepulauan Riau 29444
Jam Pelayanan:
Setiap hari Senin s/d Minggu pukul 11.00–17.00
Samsat Corner DC Mall Lt2 Depan Eskalator
Alamat atau Lokasi:
Diamond City Mall, Jl. Duyung, Batu Selicin, Lubuk Baja, Batam City, Riau Islands 29433
Jam Pelayanan:
Setiap hari Senin s/d Minggu pukul 11.00–16.00
Jadwal SAMSAT Corner Batam Lainnya
Jika anda ingin melakuan pembayaran pajak kendaraan ada juga dapat menuju SAMSAT Keliling, yang biasanya lebih dekat dengan tempat tinggal. Tetapi jika anda mencari beberapa fasilitas seperti:
- Registrasi Kendaraan dan Perubahan Nomor Polisi 5 tahunan (5 tahun sekali).
- Ganti kepemilikan kendaraan bermotor.
- Cetak Bukti Pelunasan Kewajiban Pembayaran (TBPKP)
- Pajak Kendaraan Bermotor (PKB) dan Pengesahan STNK tahunan
- Pencetakan STNK duplikat karena kehilangan STNK.
- Mutasi Kendaraan Bermotor
Maka anda harus menuju Ke SAMSAT Induk atau Kantor Bersama SAMSAT di Kota Batam. Lokasi Kantor SAMSAT Kota Batam Pelayanan tersebut dapat anda jumpai di:
SAMSAT Batam Kota
Jam Pelayanan:
Senin pukul 09.00–15.00
Selasa hingga Kamis pukul 08.00–15.00
Jumat pukul 08.00–15.00
Sabtu pukul 08.00–12.00
SAMSAT Induk ini berada di 43F4+JQG, Tlk. Tering, Kec. Batam Kota, Kota Batam, Kepulauan Riau.
Samsat Batu Aji
Jam Pelayanan:
Senin Hingga Jumat pukul 08.00–15.00
Sabtu pukul 08.00–12.00
SAMSAT Pembantu ini berada di Jl. Letjend Suprapto No.6, Kibing, Kec. Batu Aji, Kota Batam, Kepulauan Riau 29424
Biaya Perpanjang Dan Penerbitan STNK
Referensi biaya perpanjangan dan pernerbitan STNK berikut kiranya juga perlu untuk anda cermati. Hal ini untuk memperkirakan berapa sih biaya yang harus anda persiapkan untuk mengurus perpanjangan STNK di Samsat Corner Batam untuk 1 (satu) tahun / tahunan.
Perpanjang STNK roda 2 dan 3
- Biaya administrasi untuk pembuatan dan perpanjang STNK kendaraan bermotor roda dua dan tiga sebesar Rp 100.000.
- Untuk biaya penerbitan Tanda Nomor Kendaraan Bermotor (TNKB) atau plat nomor, akan dibebankan sebesa Rp 60.000.
- Dan biaya penerbitan BPKB sebesar Rp 225.000.
- Biaya Penerbitan surat mutasi kendaraan bermotor roda dua dan tiga ke luar daerah, akan dibebankan sebesar Rp 150.000.
Perpanjang STNK roda 4
- Biaya administrasi baik itu pembuatan baru dan perpanjangan STNK roda empat akan dibebankan sebesar Rp 100.000.
- Biaya penerbitan Tanda Nomor Kendaran Bermotor (TNKB) untuk kendaraan bermotor roda empat atau kita kenal dengan platnomor sebesar Rp 60.000.
- Dan biaya penerbitan BPKB sebesar Rp 225.000.
- Biaya penerbitan surat mutasi kendaraan bermotor roda empat ke luar daerah Rp 150.000.
Syarat Perpanjang STNK
Ada beberapa syarat penting yang harus anda persiapkan sebelummenuju ke lokasi layanan SAMSAT Corner Kota Batam. Di bawah ini menginformasikan bahwa untuk mengurusnya anda wajib membawa sejumlah dokumen yaitu:
- Berkas STNK Asli
- Kartu Identitas Asli berupa e-KTP
Prosedur Perpanjang STNK Tahunan
Cara dan prosedur mengurus perpanjangan STNK di Pelayanan Penerbitan STNK dan Perpanjangan STNK di Unit Pelayan SAMSAT Keliling.
- Pastikan masa berlaku STNK belum habis
- Pastikan bahwa data pemilik yang tertera pada STNK, BPKB dan KTP sama
- Datang ke petugas dan Ambil formulir kemudian mengisinya
- Lampirkan berkas STNK lama beserta fotokopi sebanyak 2 lembar
- Lampirkan juga kartu Identitas berupa e-KTP (Kartu tanda penduduk) asli berserta 2 lembar fotokopinya
- Kendaraan yang hendak pajak, pastikan tidak memiliki tunggakan/ keterlambatan pajak tahunan
Berkas yang dapat di bawa (opsional)
- Membawa BPKB asli beserta fotokopi
- Khusus Warga Negara Asing (WNA), melampirkan dokumen keimigrasian
- (Jika dikuasakan) membawa surat kuasa disertakan bermaterai dan fotokopi KTP penerima kuasa
- Membawa alat tulis sendiri
Demikian informasi mengenai lokasi SAMSAT Corner Batam dan Kantor Induk SAMSAT Kota Batam Kepri. Semoga dapat membantu dan mempermudah anda dapam pengurusan Pajak kendaraaan anda.
Artikel ini terkait dengan:- https://samsatcorner com/samsat-corner-batam html
Kami Sangat Senang Bekerja Sama Dengan Anda
Mohon maaf jika ada kesalahan penulisan nama tempat maupun hal penunjang dari website ini. Harap hubungi kami melalui Halaman Hubungi kami jika Anda mempunyai Kritik dan Saran terkait website ini. Kritik dan Saran Anda akan sangat berguna bagi kami demi kelangsungan website ini.
Terimakasih...