Cek Nomor Rangka Kendaraan Online dapat dilakukan dengan berbagai cara. Cara – cara tersebut tentunya sangat mudah dilakukan dan memiliki media yang dapat dipilih masing – masing sesuai keinginan pengeceknya. Nomor rangka tentunya sangat wajib dicek untuk melihat kelengkapan dari suatu kendaraan, terutama bagi kendaraan yang bekas.
Fungsi Nomor Rangka Kendaraan
Sebelum mengetahui cara pengecekan nomor rangka kendaraan, perlu diketahui nomor rangka kendaraan itu memiliki fungsi tersendiri bagi suatu kendaraan. Hal ini mendukung seberapa pentingnya seseorang melakukan pengecekan nomor rangka kendaraan. Berikut ini adalah fungsi dari nomor rangka kendaraan:
- Menunjukkan identitas pabrik yang menghasilkan kendaraan berupa motor atau mobil tersebut.
- Menunjukkan identitas dealer atau produsen kendaraan tersebut yang dapat dideteksi dari digit ketiga
- Sebagai acuan untuk melakukan perpanjangan STNK dimana no rangka dan mesin akan disesuaikan. Jika tidak mirip maka dapat dipastikan kendaraan tersebut bersifat illegal.
Tata Cara Cek Nomor Rangka Kendaraan
Cek Nomor Rangka Kendaraan Online wajib diketahui secara baik oleh masyarakat sebab dari fungsi nomor rangka pada suatu kendaraan tersebut. Apabila suatu kendaraan tidak dicek nomor rangkanya maka anda tidak mengetahui status dari kendaraan anda yang cenderung mengganggu proses administrasinya. Adapun tata cara pengecekan nomor rangka kendaraan adalah sebagai berikut:
Cara Cek Nomor Rangka Kendaraan Manual
Cara pertama untuk melakukan pengecekan nomor rangka kendaraan dilakukan secara manual. Cara tersebut tentu saja mengandalkan fisik dan pengecekan langsung pada kendaraan. Cara ini umumnya efektif dilakukan tetapi cukup memakan waktu terutama bagi yang tidak mengetahui letak nomor rangka pada kendaraannya. Berikut ini adalah cara cek nomor rangka secara manual:
1. Melakukan pengecekan langsung di Body Kendaraan
Cara manual yang dapat dilakukan adalah dengan melakukan pengecekan langsung di Body Kendaraan. Bagi anda yang tidak mengetahui dimana letak Nomor Rangka Kendaraan tersebut maka bisa mengandalkan tips berikut ini:
- Mobil produk keluaran Jepang umumnya nomor rangka kendaraan ada pada bagian sasis. Bisa pada bagian tengah, belakang, atau juga bagian depan.
- Mobil produk keluaran Eropa, biasanya terletak pada beberapa bagian bodi. Misalnya dekat mesin dengan firewall, bawah jok, sela pintu, dekat kaca depan, atau kap mesin.
2. Melakukan pengecekan di Dokumen Kendaraan
Cara manual selanjutnya yang dapat dilakukan adalah dengan melakukan pengecekan di Dokumen kendaraan. Adapun dokumen kendaraan yang dimaksud adalah STNK, BPKB, faktur kendaraan, buku panduan perawatan kendaraan, catatan perbaikan bengkel, bahkan Riwayat kendaraan,
Cara Cek Nomor Rangka Kendaraan Online
Selain dengan memanfaatkan cara cek nomor rangka manual, tentu saja terdapat cara online yang dapat dilakukan. Adapun prosedur pengecekan nomor rangka online adalah sebagai berikut:
- Menggunakan aplikasi pengecekan plat kendaraan
- Memasuki no plat kendaraan yang akan dicek nomor rangka kendaraannya
- Menunggu proses pencarian
- Informasi dari setiap hal di kendaraan kini dapat diketahui, mulai dari pajak, denda, no plat, cc, hingga nomor rangka kendaraan yang dimaksud.
Cek Nomor Rangka Kendaraan Online dapat anda lakukan untuk memastikan keabsahan dari kendaraan anda. Terutama, bagi anda yang hendak memutuskan membeli kendaraan bekas. Selain itu, dengan melakukan pengecekan nomor rangka kendaraan proses administrasi dari kendaraan anda dapat lebih tepat dan cepat dilakukan, terutama dalam hal pembalikan nama atau perpanjangan STNK kendaraan anda.
Kami Sangat Senang Bekerja Sama Dengan Anda
Mohon maaf jika ada kesalahan penulisan nama tempat maupun hal penunjang dari website ini. Harap hubungi kami melalui Halaman Hubungi kami jika Anda mempunyai Kritik dan Saran terkait website ini. Kritik dan Saran Anda akan sangat berguna bagi kami demi kelangsungan website ini.
Terimakasih...